Search

Perhiasan Lina Senilai Rp 2 Miliar Pemberian Sule Raib, Pengacara Ayah Rizky Febian Bakal Susun Rencana Unt... - Grid.ID

Perhiasan milik Lina raib

Instagram/@putridelina

Perhiasan milik Lina raib

Grid.ID - Hasil autopsi terhadap jenazah Lina Zubaedah telah diumumkan pihak kepolisian padad Jumat (31/1/2020) kemarin.

Dari hasil autopsi yang telah keluar, menjelaskan bahwa Lina Zubaedah meninggal murni karena penyakit, dan tidak ada tindak kekerasan dari pihak lain.

Pengumuman hasil autopsi itu seolah membuktikan bahwa Teddy tak terlibat dalam kematian Lina Zubaedah.

Namun, malah muncul kejanggalan lain yang dirasakan dari pihak Sule setelah hasil autopsi keluar.

Baca Juga: Kematian Lina Tak Ada Hubungannya dengan Tindak Kekerasan, Sule Justru Sempat Kecewa dengan Perlakuan Teddy, Pengacara: Kang Sule Sedih!

Diberitakan Tribunnews.com sebelumnya, kuasa hukum Sule, Dose Hudaya menyebut harta milik Lina dalam bentuk perhiasan raib.

“Betul, (perhiasan raib), itu pemberian dari Kang Sule,” kata Dose saat dihubungi Tribunnews.com, Jumat (31/1/2020).

Tak main-main, nilai dari perhiasan milik Lina yang dikabarkan raib mencapai Rp 2 miliar.

Untuk kelanjutannya, Dose akan diobrolkan terlebih dahulu dengan Teddy.

Baca Juga: Sakit Hati Kakaknya Dituduh Nikahi Lina Demi Incar Hartanya Saja, Adik Teddy Buka Suara: Pulang dari Amerika Abang Bawa Satu Gepok Dollar, Depositnya Rp 2 Miliar Lebih!

Selain itu, Dose juga akan menanyakan kepada kerabat Lina yang lain.

“Nanti ditanya pada ibunya almarhumah dulu yang tahu, supaya tidak simpang siur,” kata dia.

Menyangkut harta warisan Lina, pihak kuasa hukumnya menyebut sebagian besar harta kliennya telah dibagikan kepada ahli waris, yakni anak-anak Lina dari pernikahannya dengan Sule.

Abdurahman, SH, kuasa hukum Lina juga menyebut bahwa Teddy juga sangat kooperatif dalam menyerahkan harta warisan Lina.

Baca Juga: Hasil Autopsi Lina Buktikan Tak Ada Racun dan Tanda Kekerasan, Teddy Sesalkan Perbuatan Rizky Febian pada Istrinya dan Pikirkan Psikis Anak Kandung: Saya Nggak Mau Disalahkan!

Hal itu disampaikan Abdurahman dalam tayangan Selebrita Siang yang diunggah di kanal Youtube Selebrita7.com pada Minggu (19/1/2020).

Ia juga menampik tudingan kebanyakan orang selama ini, yang beranggapan bahwa Teddy ingin menguasai aset mendiang istrinya.

"Kooperatif, sangat kooperatif.

"Dan apa yang diberitakan bahwa Teddy mau menguasai aset, itu saya rasa omong kosong," ungkap Abdurhman.

Baca Juga: Tuai Cibiran Lantaran Akrab dengan Teddy yang Dituding Jauhkan Dirinya dengan Ibu Kandung, Putri Delina Ungkap Satu Persatu Kebersamaannya Bareng Lina

"Buktinya semua diserahkan. Malam kemarin, semua sudah diserahkan," imbuhnya.

Abdurahman pun mengaku telah memasrahkan semua harta Lina kepada ahli warisnya, salah satunya kepada Putri Delina.

Ia berharap Putri bisa mengelola warisan sang ibu dengan baik.

"Tinggal sekarang bagaimana Putri mengelola, memanfaatkan harta yang sudah diberikan oleh almarhumah.

Baca Juga: Sule Buka Suara atas Hasil Autopsi Lina yang Terbukti Tidak Ada Kejanggalan Sama Sekali

"Digunakan dengan baik dan dikelola dengan baik," kata Abdurahman.

Seperti diketahui, harta warisan Lina yang berupa tanah dan kos-kosan hampir mencapai Rp 20 miliar.

"Rinciannya ada Tanah 2 hektar di pengalengan, ada kos-kosan 32 kamar di Telkom University ada rumah di villa Banda terus ada tanah di Lembang. Kemudian tanah di Ciamas terus ada tanah di bandung, daerah cilenceng juga ada," ungkap Abdurahman, dilansir dari Tribunnews.com.

"Itu benda-benda tidak bergeraknya yah belum termasuk perhiasan dan lain-lain. Kalau ditotal cukup gede lah ya mencapai Rp10 miliar," tandasnya.

Baca Juga: Tidak Ditemukan Kejanggalan dari Hasil Autopsi Jenazah Lina, Kuasa Hukum Rizky Febian: Itu Harus Disyukuri karena Menghilangkan Su'udzon

(*)

Video Pilihan

PROMOTED CONTENT

Let's block ads! (Why?)



Hiburan - Terbaru - Google Berita
February 01, 2020 at 03:22PM
https://ift.tt/3b3Jqcf

Perhiasan Lina Senilai Rp 2 Miliar Pemberian Sule Raib, Pengacara Ayah Rizky Febian Bakal Susun Rencana Unt... - Grid.ID
Hiburan - Terbaru - Google Berita
https://ift.tt/32kQdJC

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Perhiasan Lina Senilai Rp 2 Miliar Pemberian Sule Raib, Pengacara Ayah Rizky Febian Bakal Susun Rencana Unt... - Grid.ID"

Post a Comment

Powered by Blogger.